Rabu, 25 Mei 2016

HAWAI Versi Jawa Timur - Malang



Malang sebagai kota pariwisata semakin mengembangkan inovasi untuk terus memberikan yang terbaik bagi pendapatan kota. Dengan tujuan mendatangkan banyak orang untuk datang ke kota Malang, maka Hawai Waterpark Malang berupaya membuat variasi baru tempat wisata air terbesar dan pertama yang berada di Kota Malang. Selain itu Taman wisata air ini akan menyajikan tema Hawai di seluruh areal taman wisata melalui penerapan Hawai cabana, dekorasi, dan background.

Hawai Waterpark Malang dibangun di atas lahan dengan luas 28.000 meter persegi pada tahun 2014 dan mulai dioperasikan pada pertengahan tahun 2015. Wisata air ini terletak di Perumahan Graha Kencana Jl Raya Karanglo Malang dengan akses yang sangat strategis yang bisa diakses dari bandara, stasiun dan juga terminal. Dengan Rp 50.000.00 selama soft opening anda bisa menikmati berbagai wahana-wahana yang berkwalitas Internasional.

Ada 10 wahana yang terdapat di Hawai Waterpark Malang, yaitu :





Dari sepuluh wahana yang ada, ada dua wahana yang menjadi unggulan di Hawai Waterpark Malang yaitu Hawai Water House dan Tsunami pool (Waikiki Beach).

Wisata air yang diperuntuhkan untuk Keluarga beserta anak-anak, dewasa, remaja, kalangan bisnis, kelompok sekolah dan perusahaan ini akan buka soft opening pada Sabtu, 18 Juli 2015 jam 10 Wib dan selanjutnya akan buka mulai dari hari Senin sampai Minggu mulai dari jam 10.00 sampai jam 17.00 Wib.







Dengan adanya Hawai Waterpark Malang ini diharapkan bisa memberika warna baru bagi pariwisata yang ada di kota Malang terutama wisata air, serta dapat menarik wisatawan local maupun mancanegara untuk datang berkunjung ke kota Malang. Dan yang pasti Hawai Waterpark Malang akan memberikan fasilitas dan pelayanan yang terbaik bagi pelangganya.




Hawai Waterpark Malang -The Wildest Waterpark in Indonesia





Sumber : http://hawaiwaterpark.com/water-plaza/ 


Jumat, 20 Mei 2016

Pesona Keindahan Air Terjun Kedung Kandang

Air terjun kedung kandang, satu air terjun unik yang tersembunyi di gunungkidul. Air terjun ini mempunyai tingkatan sebanyak 6 tingkat. Berada di persawahan penduduk menjadikan pemandangan air terjun kedung kandang sangat alami, sejuk dan tentunya terlihat hijau.





Air terjun kedung kandang memang belum dikelola secara resmi oleh pengelola wisata ataupun pemerintah. Untuk sementara ini pengelolaan wisata air terjun kedung kandang di kelola oleh desa wisata nglanggeran. Sehingga untuk fasilitas memang belum tersedia, disana hanya ada bebeapa rumah penduduk yang menyediakan tempat untuk penitipan motor dan menjua makanan ringan.



Sumber : 

Watu Giring - Penambangan Batu Alam Jadi Pusat Perbincangan

 
Watu Giring yang ada di Kecamatan Semanu, Kabupaten Gunungkidul ini belakang begitu ramai diperbincangkan oleh para pemuda pemudi tanah air di media sosial khususnya mereka yang tinggal di Yogyakarta.Sebuah objek wisata alam yang baru saja dibuka dan diperkenalkan oleh masyarakat Semanu, Gunung Kidul ini mendapat cukup banyak perhatian di Instagram.

Watu Giring adalah sebuah bebatuan alam yang diambil dengan dipotong-potong di tempat oleh para penambang batu alam hingga menjadi seperti anak tangga atau heritage megalitikum.
Saat ini penambangan batu alam yang ada di Kecamatan Semanu tersebut sudah dihentikan dan meninggalkan jejak penambangan batu alam.Peninggalan tersebut terlihat bak karya yang unik dengan penyatuan alam yang khas akan pegunungan Gunung kidul.




Objek wisata Watu Giring yang berada di Semanu tersebut hampir mirip seperti yang ada di Bukit Breksi Kalasan, Sleman. Yang membedakan adalah potongan-potongan dari batu alam yang diambil.
Para penambang batu alam di Semanu memotong batuan alam tersebut dengan ukuran yang kecil-kecil dan memanjang, hal tersebut berbeda dengan penambang yang ada di Bukit Breksi.

Para penambang batu alam di Bukit Breksi memotong batuan alamnya dengan ukuran yang besar-besar.Walau pun berbeda, keduanya tetap menawarkan keunikan tersendiri yang pernah dibuat oleh manusia.



Sumber :
http://lookjogja.blogspot.co.id/2016/02/watu-giring-semanu-gunung-kidul-yogyakarta.html

Hutan Pinus Mangunan- Suguhkan Spot Foto Apik




Hutan Pinus Mangunan merupakan bagian dari Resort Pengelolaan Hutan (RPH) Mangunan yang lokasinya tak jauh dari Imogiri. Karena itu orang-orang kerap menyebutnya dengan nama Hutan Pinus Imogiri. Di kawasan ini wisatawan bisa menyaksikan deretan pohon pinus yang tegak menjulang.

Hutan Pinus mangunan

Sinar mentari pagi menelusup dari celah-celah pucuk pinus, membiaskan garis-garis keemasan yang indah. Cahyanya lantas terpantul pada embun yang masih tersisa di dedaunan, menciptakan kabut tipisa yang indah. Itulah gamabran yang terekam ketika Anda berkunjung ke Hutan Pinus Mangunan atau yang lebih dikenal dengan sebutan Hutan Pinus Imogiri.
Ribuan pohon pinus berdiri dengan tegak laksana prajurit yang berbaris dengan teratur di kawasan seluas 500 Ha. Saat angin bertiup, akan terdengar harmoni alam yang berasal dari dersik daun-daun. Aroma khas hutan pinus pun menguar dengan tajam. Tak heran jika banyak pengunjung yang jatuh cinta dengan kawasan ini dan berkunjung untuk menikmati suasananya yang khas.
Hutan Pinus Mangunan tidak hanya menjanjikan ketenangan bagi jiwa. Tempat ini juga menawarkan view yang cantik untuk diabadikan dalam jepretan kamera, tak heran jika akhirnya Hutan Pinus Mangunan menjadi salah satu spot hunting foto favorit. Bukan hanya wisatawan yang ingin selfie, pasangan yang hendak menikah pun banyak yang menjadikan tempat ini sebagai setting foto prewedding mereka. Dengan sudut pengambilan gambar yang tepat, foto-foto berlatar hutan pinus nan rimbun ala-ala setting film Hollywood pun bisa didapat. Bagi wisatawan yang menyukai petualangan, Anda bisa trekking mengikuti jalur outbond Wartu Abang menuju sumber mata air Bengkung yang dipercaya oleh masyarakat sekitar sebagai lokasi pertapaan Sultan Agung Hanyakrakusuma.




Lokasi dan Tiket Masuk

Hutan Pinus Mangunan terletak di Desa Dlingo, Mangunan, Bantul. Tidak ada tiket masuk yang perlu dibayarkan. Wisatawan hanya perlu membayar biaya parkir sebesar Rp 3.000 untuk motor dan Rp 10.000 untuk mobil.

Cara Menuju Hutan Pinus Mangunan

Berhubung tidak ada transportasi publik yang melayani rute hingga kawasan hutan pinus maka wisatawan disarankan untuk membawa kendaraan pribadi. Dari Yogyakarta bisa mengambil rute Terminal Yogyakarta – Jalan Imogoro Timur – Pertigaan Imogiri belok ke arahMakam Raja- Raja Imogiri– Mangunan – Hutan Pinus Mangunan. Jika anda kesini dalam perjalanan pulang anda juga bisa mampir ke kuiner khas Imogiri atau Bantul yaitu Sate Klathak Imogiri Patut dicoba nih Sob!



Sumber :
http://www.njogja.co.id/bantul/hutan-pinus-mangunan-spot-foto-selfie-sekaligus-tempat-prewedding-favorit-di-jogja/ 

Air Terjun Coban Pelangi-Malang



Air Terjun Coban Pelangi populer di kalangan pendaki Gunung Semeru, karena letaknya yang memang berada di jalur pendakian menuju gunung tertinggi di Pulau Jawa. Air terjun cantik ini ada di ketinggian 1400 meter dari permukaan air laut jadi nggak heran kalo suhu udaranya di sekitar Coban Pelangi sangat menggigit, yaitu antara 19-23 derajat celcius.

Pastikan kamu berada dalam kondisi fit jika benar-benar berniat jalan ke Coban Pelangi, karena air terjun ini terletak di lokasi yang cukup menantang. Kamu musti melalui jalan menanjak dengan sudut kemiringan mencapai 45 derajat, batu-batu berlumut yang bisa akan sangat licin kalo kamu datang ke Coban Pelangi di musim hujan. O ya, jangan lupa bawa baju hangat juga ya, sobat trip.



Pepohonan di sekitar Coban Pelangi masih relatif rapat, nyaris seperti ngggak terjamah tangan manusia. Selain bisa mengisi paru-paru kamu dengan udara segar sebanyak-banyaknya, kamu juga bisa menikmati suara nyanyian burung dan aneka satwa liar penghuni hutan sekitar Coban Pelangi.

Itu semua tentu berkat usaha keras para penduduk sekitar Coban Pelangi, yaitu di Desa Ngadas dan Poncokusumo yang masih memegang teguh nilai-nilai warisan leluhur. Para penduduk di kedua desa ini mayoritas beragama Hindu dan ada juga yang beragama Islam, travelers. Meski demikian mereka bisa hidup berdampingan dengan damai dan menjaga keselarasan dengan alam sekitarnya.


Waktu paling cocok buat datang ke Coban Pelangi adalah jam 10 pagi sampai jam 2 siang, sob. Karena pada jam tersebut kamu berpeluang melihat fenomena munculnya pelangi yang terjadi akibat pembiasan sinar matahari oleh butir-butir air terjun yang memercik ke udara. Di atas jam 2 siang kabut biasanya sudah turun dan menghalangi sinar matahari sehingga fenomena unik ini akan menghilang.

Pantai Sendiki-Malang. Masih Asri dan Belum Terjamah



Pantai sendiki | merupakan salah satu objek wisata yang baru - baru ini lagi ngehits di malang. Pantai yang terletak di desa Tambakrejo,Sumbermanjing Wetan, Malang, Jawa Timur ini masih sepi akan pengunjung dan terlihat alami, pantai ini cocok bagi anda yang menginginkan ketenangan dan ingin menyatu dengan alam tanpa ada gangguan dari pihak luar atau menenangkan pikiran sejenak dari banyaknya tugas yang diberi oleh dosen atau bos.

Kebanyakan pantai di malang sudah ramai akan pengunjung apalagi pantai tiga warna yang sekarang menjadi primadona di malang, bahkan untuk bisa menikmati keindahan pantai tiga warna harus memesan dua bulan sebelumnya agar dapat mendapatkan tiket masuk karena banyaknya pengunjung yang mendaftar. Jika anda sudah tidak sabar ingin menikmati pantai, maka pantai sendiki bisa menjadi alternative karena pantai ini masih berada satu rangkaian dengan pantai tamban dan pantai sendang biru.


Pantai Sendiki termasuk salah satu pantai yang paling sepi di malang bahkan sangking sepinya tidak ada orang yang berjualan disini jadi anda harus mempersiapkan perbekalan agar tidak merasa kelaparan dan kehausan di pantai. Penyebab dari sepinya pantai sendiki adalah belum banyaknya orang yang tau akan pantai satu ini, selain itu lokasinya yang jauh dari kota dan kondisi jalannya yang tidak mendukung membuat wisatawan malas mengunjungi pantai sendiki.

Meskipun sepi pengunjung bukan berarti pantai sendiki kurang menarik, keindahan pantai ini juga tidak kalah dengan pantai - pantai lainnya di kota malang. Kesepian pengunjung terpecah dengan suara ombak yang cukup besar sehingga terdengar dari jarak 100 meter, hijaunya pepohonan yang masih asri ditambah hembusan angin yang sepoi - sepoi membuat hati terasa tenang, luasnya pantai yang dibumbui oleh hamparan pasir putih semakin membuat pantai sendiki terlihat indah. 
Dari kejauhan tampak dua pulau karang begitu terasing di antaranya birunya air laut, mirip sebuah teluk. Sebuah pohon besar dengan ayunan dari balok kayu yang menggantung di atas pasir tebal bersih akan menyambut Pengunjung. Anda bisa bermain ayunan tersebut jika sudah lelah bermain di pantai. 

Anjaay banget pantainya sobat trip, masih asri dan jauh dari jangkauan manusia hehehe, jadi kesannya lebih privat dan yang pasti antimanistream kalo bisa kesini dalam waktu dekat. sebelum terjamah, sebelum semakin marak dan maruknya penikmat pantai.


Sumber :

 

Terpukau Suguhan dari Raja Ampat-Papua



Raja Ampat Papua | Pada kesempatan kali ini ng-tripnyentrik akan mengulas mengenai keelokan destinasi wisata kepulauan Raja Ampat Papua, yang merupakan destinasi wisata terbaik yang ada di Provinsi Papua Barat, ok kita langsung saja mengulas mengenai keunikan yang ada di Raja Ampat Papua.

Kepulauan Raja Ampat merupakan destinasi wisata yang terletak di wilayah Papua. Wisata ini sudah dikenal oleh seluruh dunia karena keelokan alamnya yang sangat mempesona. Salah satu bentuk kepopuleran objek wisata Raja Ampat adalah dengan adanya film dokumenter yang dibuat oleh Avant Premiere yang berjudul " Edis Paradise 3 ", dimana dalam film tersebut menceritakan keindahan alam bawah laut Raja Ampat yang berada di kawasan Papua, yang mana wisata ini juga dijuluki sebagi kawasan Amazon Lautan Dunia. Julukan tersebut diberikan karena letak dari tempat wisata ini yang berada dipusat segitiga karang dunia. Wisata Kepulauan Raja Ampat berada dikawasan teritorial Papua Barat, yang merupakan sebuah gugusan pulau yang tersebar dengan jumlahnya berkisar 610 pulau, akan tetapi hanya ada 35 pulau yang dihuni oleh penduduk.

Daerah Raja Ampat merupakan daerah kepulauan, dengan satu - satunya sarana transportasi yang bisa digunakan oleh masyarakan sekitar adalah transportasi angkutan laut. Transportasi ini digunakan baik untuk menjangkau ibu kota kabupatennya ( Waisai ) ataupun sebaliknya. Dengan empat pulau utama yang berada dikawasan ini menjadikan keunikan tersendiri bagi Anda yang melancong ke destinasi wisata Raja Ampat. empat pulau yang dimaksutkan adalah Batanta, Misool, Salawati dan Waigeo. Sebutan atau nama dari Raja Ampat sendiri diambil dari mitos penduduk sekitar yang apabila diartikan kedalam bahasa indonesia mempunyai makna Empat Raja.

     
   






Apa Saja yang bisa dilakukan di Raja Ampat ???
1. Menjelajahi pulau Raja Ampat dengan menggunakan perahu.
2. Melakukan permainan kayak.
3. Menyelam untuk menyaksikan sisa-sisa reruntuhan kapal di bawah laut.
4. Menikmati indahnya pulau-pulau karang (karst) di sekitar Pulau Wayag.
5. Mengunjungi burung cenderawasih merah khas Papua Barat.
6. Memancing secara tradisional Papua.
7. Memberi makan kuskus.
8. Menjelajahi gua kelelawar (bukan kelelawar varietas Dark Knight).
9. Membuat patung kayu sendiri yang dipandu oleh pengrajin Asmat.
10. Snorkeling.
11. Trekking untuk menemukan air terjun.

daaaan masih banyak lagi sobat Trip spot-spot yang bisa dikunjungi, ulasan dari mimin kurang banyak kurang puaas......next post aku postingin yg paling lengkap buat sobat trip semua. gimana nih ? uda ada planning buat visit ke Raja Ampat ?? hahaha langsung aja atuh mang tancaaapp.....


Sumber :
https://www.twisata.com/kepulauan-raja-ampat-objek-wisata-menarik-di-papua/